Cara Melihat Barcode WhatsApp atau Pindai kode QR WhatsApp

Menggunakan WhatsApp di smartphone terkadang membuat kita kesulitan dalam bekerja di pc atau laptop karena kita harus menggunakan 2 device berbeda, untuk itu pada artikel kali ini saya akan membahas tentang 3 cara melihat barcode WhatsApp atau pindai kode QR WhatsApp melalui WhatsApp Web, software WhatsApp Desktop, dan juga aplikasi Android.

WhatsApp adalah aplikasi chatting paling banyak digunakan pada saat ini, fiturnya yang semakin dikembangkan membuat whatsapp memiliki user yang banyak.

Fitur WhatsApp web sebenarnya sudah ada sejak lama, tetapi masih banyak yang belum mengetahui cara melihat barcode whatsapp ini.

Salah satu kesulitan yang dihadapi dalam hal ini biasanya kita tidak mengetahui dimana letak barcode whatsapp ini.

Sebenarnya cara ini cukup mudah, kita hanya perlu membuka WhatsApp Web kemudian kita harus scan kode QR yang sudah di berikan melalui hp kita.

Bagaimana cara mengganti barcode WhatsApp?

Barcode whatsapp sesungguhnya akan terganti secara otomatis, apabila tidak kita scan dalam waktu beberapa detik.

[adinserter block=”16″]

Untuk itu kita harus cepat pada saat scan.

Untuk lebih jelasnya berikut ini adalah cara melihat barcode WhatsApp atau pindai kode QR WhatsApp.

Cara Melihat Barcode WhatsApp Melalui WhatsApp Web

Untuk membuka WhatsApp Web kalian bisa menggunakan browser seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, ataupun UC Browser.

  1. Langkah pertama buka web.whatsapp.com di browser yang kalian miliki.
  2. Jika kalian ingin tetap membuka WhatsApp Web nanti di browser tanpa perlu scan barcode, silahkan ceklis Keep me signed in. Jika tidak mau, biarkan saja.Cara Melihat Barcode/QR Code WhatsApp dengan Mudah
  3. Silahkan kalian buka aplikasi WhatsApp di HP Android yang kalian miliki.
  4. Klik menu titik tiga yang ada di kanan atas aplikasi WhatsApp.Cara mencadangkan ke Google Drive
  5. Kemudian klik WhatsApp Web.
  6. Di sana akan terlihat pemindai barcode WhatsApp.Cara Melihat Barcode / QR Kode WhatsApp Mudah!
  7. Langsung saja sejajarkan pemindai dengan barcode yang sudah di berikan di WhatsApp Web.Cara Melihat Barcode WA Sendiri Dengan Mudah & Tanpa Ribet
  8. Jika sudah aktif maka kalian bisa melihat semua chat yang ada di aplikasi WhatsApp yang kalian miliki.
  9. Untuk mengaktifkan notifikasi WhatsApp di WhatsApp Web silahkan klik Turn on desktop notifications.Cara Melihat Barcode Di WhatsApp Dengan Mudah Dan Cepat
  10. Setelah itu akan muncul pop up pilihan, untuk mengaktifkannya pilih saja Allow.Bisakah Melihat Barcode WhatsApp di HP Android Sendiri?
  11. Untuk keluar dari WhatsApp Web, klik menu titik tiga.Cara Melihat Barcode WA (WhatsApp) Sendiri Dengan Mudah
  12. Kemudian klik Log out.Cara Lihat Barcode WhatsApp
  13. Jika kalian berhasil keluar, maka tampilannya akan kembali seperti di awal.

[adinserter block=”14″]

Baca juga: Cara Menyimpan Foto dari WhatsApp ke Galeri Android dan PC

Cara Melihat Barcode WhatsApp Melalui WhatsApp Desktop

Untuk menggunakan WhatsApp Desktop, kalian harus menginstall dulu di laptop atau PC kalian.

  1. Langkah pertama buka aplikasi WhatsApp Desktop yang sudah di install.
  2. Jika sudah terbuka maka tampilannya akan seperti ini.Cara Melihat Barcode Whatsapp Sendiri dengan Cepat
  3. Jika kalian ingin tetap membuka WhatsApp Desktop di Laptop atau PC tanpa perlu scan barcode, silahkan ceklis Keep me signed in. Jika tidak mau, biarkan saja.
  4. Silahkan kalian buka aplikasi WhatsApp di HP Android yang kalian miliki.
  5. Klik menu titik tiga yang ada di kanan atas aplikasi WhatsApp.Cara mencadangkan ke Google Drive
  6. Kemudian klik WhatsApp Web.
  7. Di sana akan terlihat pemindai barcode WhatsApp.Cara Melihat Kode batang QR akun WhatsApp
  8. Langsung saja sejajarkan pemindai dengan barcode yang sudah di berikan di WhatsApp Web.Cara melihat kode qr whatsapp di hp android
  9. Jika sudah aktif maka kalian bisa melihat semua chat yang ada di aplikasi WhatsApp yang kalian miliki.
  10. Untuk keluar dari WhatsApp Desktop, klik menu titik tiga.Cara Membuka Barcode untuk Mengakses WhatsApp Web/PC
  11. Kemudian klik Log out.Cara melihat kode Bar atau QR Code Whatsapp
  12. Jika kalian berhasil keluar, maka tampilannya akan kembali seperti di awal.

Baca juga: Cara Mengatasi Cadangan Chat WA yang Tiba-tiba Muncul

Cara Melihat Barcode WhatsApp Sendiri di HP Android

Cara ini sebenarnya tidak diperbolehkan oleh pihak WhatsApp, karena menggunakan WhatsApp Web tetapi di gunakan pada sebuah aplikasi.

Selain itu kita juga bisa menggunakannya untuk melihat barcode WhatsApp di HP Android orang lain seperti teman, pacar, dan lain sebagainya.

Jadi kalian harus menggunakan aplikasi ini dengan bijak, berikut adalah cara melihat barcode WhatsApp di HP Android.

Sebelum itu kalian harus install terlebih dahulu aplikasi Whats Web di HP Android kalian. Kemudian kalian juga harus mempersiapkan HP Android yang ingin kalian buka WhatsAppnya.

  1. Langkah pertama buka aplikasi Whats Web yang sudah di download dan di install di HP android kalian.
  2. Kemudian klik menu Whats Web.√ Unik! Seperti Ini Cara Membuat Barcode WhatsApp Langsung Ke Chat
  3. Tunggu proses loading, dan barcode akan muncul.Cara Melihat Kode Batang QR WhatsApp dari HP atau Komputer
  4. Silahkan buka aplikasi WhatsApp di HP android yang ingin kalian buka.
  5. Klik menu titik tiga yang ada di kanan atas aplikasi WhatsApp.Cara mencadangkan ke Google Drive
  6. Kemudian klik WhatsApp Web.
  7. Di sana akan terlihat pemindai barcode WhatsApp.Cara Menyadap Whatsapp Seseorang di Android
  8. Langsung saja sejajarkan pemindai dengan barcode yang sudah di berikan di aplikasi Whats Web tersebut.
  9. Jika sudah aktif maka kalian bisa melihat semua chat yang ada di aplikasi WhatsApp yang kalian miliki.
  10. Untuk keluar dari aplikasi tersebut, klik menu titik tiga.Cara Melihat Barcode WA (WhatsApp) Sendiri Dengan Mudah
  11. Kemudian klik Keluar.Cara Membuka Barcode untuk Mengakses WhatsApp Web
  12. Jika kalian berhasil keluar, maka tampilannya akan kembali seperti di awal.
  13. Jika kalian tidak ingin mengeluarkannya, langsung saja keluar aplikasi tanpa Log out.

Jika kalian ingin menggunakan aplikasi lain, admin merekomendasikan aplikasi berikut.

  • Whatsweb – Scan kode QR untuk percakapan ganda
  • Whats Web Scan
  • Whats Web
  • Pemindaian Whats Web

Jika kalian punya kuota lebih, silahkan tonton video youtube berikut ini.

Penutup

Demikian artikel dari saya mengenai cara melihat barcode WhatsApp melalui WhatsApp Web, WhatsApp Desktop, dan juga HP android.

Jangan lupa share artikel ini agar bermanfaat untuk orang lain.